Wisata

Seakan Berada di Negeri Gingseng, Kunjungi Kampung Korea di Desa Jatisari Kedungreja Cilacap

Cilacap (Aswajanews.id) – Terbang dan menjelajahi negeri ginseng alias Korea Selatan mungkin terdengar mustahil bagi sebagian orang. Memang tidak sedikit biaya yang harus dikeluarkan untuk pergi ke luar negeri. Namun, ternyata tepatnya di wilayah kecamatan Kedungreja punya solusi dan alternatif destinasi bagi yang ingin merasakan sedikit suasana Korea.

Sebuah destinasi wisata teranyar yang berada di desa Jatisari Kecamatan Kedungreja Kabupaten Cilacap Jateng, Sesuai namanya Taman Korea Pesona Rengganis dengan gaya arsitektur ala Korea. Tempat ini menawarkan suasana lingkungan ala Korea Selatan melalui arsitektur, kuliner, dan berbagai acara untuk mengenalkan budaya Korea lebih jauh yang menggemari Drama Korea di stasiun televisi.

Tiket masuk Kampung Korea mudah dijangkau oleh semua kalangan. Pengunjung tidak perlu membayar mahal untuk bisa masuk dan menikmati suasana Korea Selatan di Kampung Korea, harga tiket masuk hanya Rp10. 000/orang.

“Jam Operasional Taman wisata alam Korea ini bisa dikunjungi pada hari biasa maupun hari libur,” ungkap Suratman bersama youtuber Irfan saat mempromosikan obyek wisata lokal ini agar wisatawan bisa memilih untuk datang pada siang hari yang cerah atau menikmati suasana romantis pada malam hari.

Presenter youtuber Noni Teti mengatakan, Wisata Alam Korea merupakan tempat wisata yang memiliki luas lahan 1,7 Hektar. Seperti diungkapkan pengelola Wisata Taman Wisata Korea Pesona Rengganis, Dony Sardjana, M.M., bahwa taman wisata ini terdiri dari dua area, yaitu tradisional dan modern.

Kampung Korea memberikan kesempatan bagi wisatawan untuk mencicipi suasana Korea melalui arsitektur, kuliner, serta budaya yang ditampilkan, wisata photo. Keindahan Kampung Korea semakin lengkap dengan bangunan-bangunan dan ornamen khas korea serta bunga-bunga, arsitekturnya dan gerbang masuk kawasan wisata ini dibuat menyerupai bangunan tradisional di Korea dengan atap melengkung serta gerbang kayu besar, pintu masuk area wisata ini dijamin menarik perhatian dan mengundang untuk diabadikan lewat video atau foto yang Dilengkapi jembatan kayu dan tanah bebatuan.

“Pengunjung akan dihipnotis seolah sedang menginjakkan kaki di Negara Korea,” ungkap Dony Sardjana M.M, kepada awak media.

Lanjut Dony, jalanan dihiasi lampu-lampu berbentuk unik dan cantik. Wisata Kampung Korea juga menyajikan beragam gerai makanan untuk wisata kuliner. Tidak hanya terbatas pada makanan Korea, tetapi juga pengunjung Kampung Korea menawarkan pengalaman penuh untuk merasakan suasana Korea dengan menyediakan jasa sewa pakaian tradisional hanbok yaitu pakaian yang identik dengan warna-warna cerah dan bentuknya yang anggun ini bisa disewa.

“Fasilitas yang terdapat di Kampung Korea antara lain area parkir yang luas, toilet, mushola, dan barisan gerai makanan,” ungkap Dony Sardjana. (Wisnu/Suratman/Irfan)