Pelayanan Publik

Bantuan Keuangan Pemkab Ciamis, Desa Petirhilir Prioritaskan Pembangunan Jalan Produktif

CIAMIS (aswajanews.id) – Meningkatkan pertumbuhan perekonomian lokal, Pemerintah Desa Petirhilir Kecamatan Baregbeg Kabupaten Ciamis, prioritaskan  peningkatan jalan produktif.

Desa Petirhilir yang punya peran penting dalam pembangunan sekaligus mengajak masyarakat dalam membangun desa atau dusun guna mendongkrak pertumbuhan ekonomian lokal.

Kepala Desa (Kades) Petirhilir H Obang Sobari melalui Sekdesnya Hidayatul Anwar, Senin (15/01/2024) menyampaikan, dengan adanya bantuan berupa Bantuan Keuangan (Bankeu) dari Pemerintah Kabupaten Ciamis, selain untuk kemajuan desa Petirhilir juga mengutamakan pekerja lokal untuk menumbuhkan perekonomian sekaligus pemberdayaan bagi masyarakatnya.

Kepala desa dan para tokoh masyarakat berikut tim ahli dari warga setempat terkait adanya bantuan Bankeu pembangunan desa selalu mengutamakan kualitas yang sesuai dengan perencanaan awal dan masyarakat pun sangat senang adanya pembangunan di desa ataupun di dusunnya.

Antusias masyarakat untuk bergotong-royong kepedulian dari masyarakat dusun juga sangat mendukung.

Ojak, Kasi Kesejahtraan (KASJA), sebagai PPK Desa Petirhilir mengungkapkan, di desa Petirhilir ada 2 dusun Pasirkadu dan dusun Sukaharja. Adanya pembangunan di tiap dusun disambut hangat oleh masyarakat di sana.

“Untuk itu kami berharap, kedepannya desa Petirhilir mendapat perhatian dari pemerintah kabupaten Ciamis, kebutuhan pembangunan infrastruktur desa Petirhilir karena masih banyak yang sampai saat ini belum terealisasi,” pungkasnya. *(Nana S)

Editor : Elisa Nurasri