Cilacap (Aswajanews.id) – Kapolres Cilacap AKBP Leganek Mawardi bersama Forkopimda melaksanakan kegiatan peninjauan percepatan Vaksinasi Merdeka di Pondok Pesantren Al-Hikmah Desa Kawunganten Lor Kecamatan Kawunganten, Selasa (7/9/2021).
Kegiatan ini merupakan kegiatan langkah percepatan dengan melibatkan TNI dan Polri serta sebagai upaya percepatan Vaksinasi yang dilakukan oleh Polri, TNI dan Pemerintah dengan menciptakan Herd Immunity yang dimiliki seluruh Masyarakat.
“Terimakasih atas waktu yang diberikan untuk mendukung adanya kegiatan vaksinasi merdeka serentak khusus untuk santri karena bisa mencegah penularan virus covid-19″, ucap Gus Ulin Nuha.
”Kami mengharapkan agar para santri selalu mentaati Prokes untuk mencegah penularan Virus Covid-19 dan para santri untuk tetap semangat dalam menuntut ilmu untuk ke jenjang masa depan. Kami sangat mendukung adanya vaksinasi terhadap santri pondok pesantren. Diharapkan setelah lulus dari pondok pesantren untuk tetap menjadi orang yang berguna bagi masyarakat, bangsa dan negara dan bisa menyalurkan ilmunya di masyarakat untuk tetap Prokes setelah vaksinasi karena untuk menghindari penularan virus Covid-19″, ucap Kapolres Cilacap dalam sambutannya.
Adapun pelaksanaan Vaksinasi Merdeka Candi Polres Cilacap di Pondok Pesantren Al-Hikmah Desa Kawunganten Lor Kecamatan Kawunganten dengan sasaran sejumlah 1000 orang. Dengan sasaran vaksin santri pondok pesantren se-Kecamatan Kawunganten sejumlah 400 santri dan masyarakat umum 600 orang. Dengan petugas vaksinator dari Puskesmas Kawunganten dan Klinik Bhayangkara Polres Cilacap. Selama kegiatan tetap mematuhi protokol kesehatan. *(Ohir/Asep)