Pelayanan Publik

Kakanwil Lantik 23 Pejabat Struktural Kanwil menjadi Pejabat Fungsional

Bandung (Aswajanews.id) – Di penghujung tahun 2021, Kakanwil Kemenag Prov. Jawa Barat, Dr. H. Adib, M.Ag. melantik 23 Pejabat Struktural Kanwil menjadi pejabat Fungsional, di Aula MAN 1 Kota Bandung, Cijerah, Jum’at (31/12/2021).

Adapun komposisi jabatan fungsional yang diduduki adalah: 6 orang jabatan Fungsional Analis Kebijakan, 5 orang Pamong Belajar, 5 orang Pengembang Teknologi Pembelajaran, 3 orang Pengelola Pengadaan Barang/Jasa, 2 orang Analis SDM Aparatur, 1 orang Arsiparis, dan 1 orang Penggerak Swadaya Masyarakat.

Adib memandang perubahan dari jabatan struktural menjadi jabatan fungsional merupakan dalam rangka menjawab tantangan jaman dan perbaikan organisasi Kemenag. Karena perubahan organisasi adalah keniscayaan sebagai pemicu kemajuan orangaisasi yang lebih profesional dan tangguh.

Iapun menyampaikan bahwa Presiden RI telah mencanangkan adanya perubahan dalam manajemen organisasi, di mana akan lebih memperkaya fungsi daripada struktur. Struktur yang gemuk disinyalir menjadi faktor penghambat percepatan organisasi dalam memberi pelayanan. Struktur yang gemuk tidak menguntungkan bagi percepatan.

Perubahan paradigma ini  harus diikuti dengan perubahan pola pikir (Mind Site) tentang karier, bahwa karier tidak terbatas pada struktur,  bahkan karir itu pada fungsi. Fungsional akan mempercepat kenaikan pangkat melalui pemgumpulan angka kredit.

Mantan Wakil Rektor Syeikh Nurjati ini menyatakan Peluang ke depan untuk meraih kesempatana di struktur, misalnya di jabatan administrator, sama peluangnya, dengan perubahan dari struktural ke fungsional mengubah paradigma dalam bekerja dimana kita memperkaya fungsi daripada. Adapun mereka yang dilantik adalah :

  1. HAIDAR YAMIN MUSTAFA, SH. Sebagai Analis Kebijakan Ahli Muda pada Subbagian Organisasi, Tata Laksana, dan Kerukunan Umat Beragama Bagian Tata Usaha Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  2. H. AHMAD SHIDDIQ, S.Ag, MM Sebagai  Pengelola Pengadaan Barang/Jasa Ahli Muda pada Subbagian Umum dan Hubungan Masyarakat Bagian Tata Usaha Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  3. H. ADE RUHIYAT, S.Sos., MM Sebagai Analis SDM Aparatur Ahli Muda Seksi Guru Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  4. Drs. H. AMAR SAEFULLOH, M.A.P Sebagai  Analis Kebijakan Ahli Muda pada Seksi Kemasjidan, Hisab Ruky at, dan Bina Syariah Bidang Urusan Agama Islam Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  5. DEDI SLAMET RIYADI, S.Ag. Sebagai Penggerak Swadaya Masyarakat Ahli Muda pada Seksi Kepenghuluan dan Fasilitasi Bina Keluarga Sakinah Bidang Urusan Agama Islam Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  6. EVI pSOVIAWATI, SH., M.Pd. Sebagai Pengembang Teknologi Pembelajaran Ahli Muda pada Seksi Kurikulum dan Kesiswaan Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  7. AMRI YUSRI, S.H.I Sebagai Arsiparis Ahli Muda pada Seksi Pendaftaran dan Dokumen Haji Reguler Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  8. Drs. H. HOTIMUL MANAN, M.Pd. Sebagai Pengembang Teknologi Pembelajaran Ahli Muda pada Seksi Pendidikan Agama Islam pada PAUD dan TK Bidang Pendidikan Agama Islam Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  9. H. AGUS MULYADI, S.Ag., M.Si Sebagai Pengembang Teknologi Pembelajaran Ahli Muda Seksi Pendidikan Agama Islam pada SD/SDLB Bidang Pendidikan Agama Islam Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  10. Drs. H. ANNUR SAFARNAA, M.Si Sebagai Pengembang Teknologi Pendidikan Ahli Muda pada Seksi Pendidikan Agama Islam pada SMP/SMPLB Bidang Pendidikan Agama Islam Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  11. H. AMIN BAEJURI, M.Pd Sebagai Pamong Belajar Ahli Muda pada Seksi Pendidikan Al-Quran Bidang Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  12. ABDUL HAMID, S.Pd.I., MM Sebagai Pamong Belajar Ahli Muda pada Seksi Pendidikan Diniyah Formal dan Ma‘had Aly Bidang Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  13. H. HOLIS SOMANTRI, S.Ag., M.Si Sebagai Pamong Belajar Ahli Muda pada Seksi Pendidikan Pondok Pesantren dan Kesetaraan Bidang Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  14. MUHAMMAD NUR ROCHMAT ROBI ABDULROHIM, S.Pd.I. Sebagai Pengelola Pengadaan Barang/Jasa Ahli Muda pada Seksi Sarana dan Prasarana Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  15. H. EFENDI RAHMAT, M.Ag Sebagai Pamong Budaya Ahli Muda pada Seksi Seni Budaya Islam, Musabaqoh Al-Quran dan Al-Hadits Bidang Penerangan Agama Islam, dan Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  16. H. DEDE KUSNADI, S.Ag., M.M.Pd. Sebagai Analis SDM Aparatur Ahli Muda pada Seksi Tenaga Kependidikan Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  17. Drs. H. MOCHAMMAD ICHWAN EKAJAYA, MM. Sebagai Analis Kebijakan Ahli Muda pada Seksi Bina Paham Keagamaan dan Kepustakaan Islam Bidang Urusan Agama Islam Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  18. H. AGUS SOLEHUDIN, S.Ag.,MM. Sebagai Pengembang Teknologi Pembelajaran Ahli Muda pada Seksi PAI pada SMA/SMALB/SMK Bidang PAI pada Bidang Pendidikan Agama Islam Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  19. H. O. DADAN FARID, S.Ag., M.Pd Sebagai Pamong Belajar Ahli Muda pada Seksi Pendidikan Diniyah Takmiliyah Bidang Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  20. H. GATOT FAJAR ARIFIANTO, ST., M.Si. Sebagai Pengelola Pengadaan Barang/Jasa Ahli Muda pada Seksi Transportasi, Perlengkapan, dan Akomodasi Haji Regule Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  21. MUCHAMAD IKBAL, S.Fil.I, M.H Sebagai Analis Kebijakan Ahli Muda pada Seksi Bina Penyelenggaraan Umrah dan Haji Khusus Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  22. Hj. YAYAH FIJRIYAH, S.Ag, M.Pd  Sebagai Analis Kebijakan Ahli Muda pada Seksi Kemitraan Umat, Publikasi Dakwah, dan Hari Besar Islam Bidang Penerangan Agama Islam, dan Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat;
  23. MOCHAMAD RIFAI, S.Hum Sebagai Analis Kebijakan Ahli Muda pada Seksi Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Bidang Penerangan Agama Islam, dan Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat. (Kontributor : Tri Budiono)