Politik dan Pemerintahan

Yenny Wahid dan Gusdurian Tidak Mungkin Dukung Bapak Politik Identitas di Pilpres

JAKARTA (Aswajanews.id) – Tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Ayang Utriza Yakin membantah bahwa putri Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Yenny Wahid mendukung Anies Baswedan maju di Pilpres 2024.

Riza, sapaan akrabnya dalam hal ini mengomentari artikel sebuah portal berita online yang menyebut Yenny Wahid bawa arus bawah Gusdurian untuk mendukung Anies. Menurutnya berita tersebut adalah hoaks.

“Ini kabar bohong bahwa Yenny & Gusdurians dukung Bapak politik identitas & pelecehan nalar: @aniesbaswedan,” cuit Riza lewat akun Twitternya @Ayang_Utriza, dikutip pada Selasa (23/8/2022).

Sebelumnya Koordinator Nasional Jaringan Gusdurian Indonesia, Alissa Wahid juga telah meluruskan isu tersebut. Dikatakan, Yenny sama sekali tidak menyebut Gusdurian. Bahkan ditegaskan, Gusdurian sampai hari ini taat asas dan tidak berpolitik praktis.

Sebelumnya beredar cuplikan video di Youtube yang membuat narasi bahwa Yenny Wahid mengajak Gusdurian mendukung Anies Baswedan sebagai Capres 2024. Bahwa disebutkan Yenny Wahid yang sampai saat ini masih sakit hati dengan Muhaimin Iskandar meminta mengalihkan dukungan di Pilpres kepada figur yang mempunyai ranking elektabiltas yang tinggi dan yang mempunyai kemungkinan menang yang besar.

Menurut video tersebut, ini merupakan dukungan Yenny Wahid kepada Anies Baswedan.

Riza pun meminta pihak berwenang untuk membekukan media online tersebut yang jelas-jelas menyebar berita bohong.

“Ini media daring hoaxer. @DJPPIKominfo tutup media daring ini. @GUSDURians tidak dukung berpolitik,” tegasnya. (*)